FAKTOR PENGHAMBAT FATHERING DALAM PENGASUHAN ANAK USIA 6-7 TAHUN DI PADANG

riskha hanifa

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang menghambat fathering dalam pengasuhan anak usia 6-7 tahun. Penelitian ini dilakukan di Padang pada tahun 2022 dengan menggunakan metode deskriptif. Subjek penelitian yaitu ayah yang memiliki anak usia 6-7 tahun. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner yang dibagikan kepada 40 ayah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa faktor yang menghambat fathering dalam pengasuhan yaitu jam kerja ayah, jenjang pendidikan, karakter seorang ayah, dan jenis kelamin anak. Ayah yang memiliki tingkat pendapatan lebih tinggi memiliki keterlibatan pengasuhan yang terbatas karena durasi jam kerja yang lebih padat. Pada faktor tingkat pendidikan, ayah yang memilki tingkat pendidikan lebih tinggi dapat memposisikan diri untuk terlibat dalam pengasuhan jika dibandingkan dengan ayah yang memiliki tingkat pendidikan yang lebih rendah seperti SMA dan SMP. Faktor ketiga yaitu karakter, ayah yang memiliki karakter kaku cenderung jarang berinteraksi dengan anak. Faktor keempat jenis kelamin anak. Anak perempuan lebih dimanjakan oleh ayah sehingga anak perempuan mempunyai hubungan lebih dekat dengan ayah. Pada anak laki-laki ayah menerapkan sikap disiplin.


Keywords


Fathering, Pengasuhan, Anak, Keluarga



DOI: https://doi.org/10.15548/alawlad.v12i1.4180
Abstract views : 56 times
PDF (Bahasa Indonesia) : 51 times

References


Allen, S., & Daly, K. (2007). The Effects of Father Involvement: An Updated Research Summary of the Evidence Inventory. Father involvement research allianc.

Brown, G. L., McBride, B. A., Shin, N., & Bost, K. K. (2007). Parenting Predictors of Father-Child Attachment Security: Interactive Effects of Father Involvement and Fathering Quality. Fathering: A Journal of Theory, Research & Practice about Men as Fathers, 5(3).

Brumariu, L. E., & Kerns, K. A. (2010). Parent–child attachment and internalizing symptoms in childhood and adolescence: A review of empirical findings and future directions. Development and psychopathology, 22(1), 177-203.

Fay‐Stammbach, T., Hawes, D. J., & Meredith, P. (2014). Parenting influences on executive function in early childhood: A review. Child development perspectives, 8(4), 258-264.

Hakoyama, M. (2006). What it means to be a good father: Defining the ideal father. American Association of Behavioral and Social Sciences Journal, 10, 92–103

Hakoyama, M. (2020). Fathering Styles: Qualities Children Expect in Their Fathers. Marriage & Family Review, 56(5), 391-424.

Pleck, J. H., & Masciadrelli, B. P. (2004). Paternal involvement in US residential fathers: Levels, sources and consequences. In M. E. Lamb (ed.), The role of the father in child development (4th ed.). Hoboken, NJ: Wiley


Refbacks

  • There are currently no refbacks.