Hakekat Dan Konsep Dasar Psikologi Pendidikan, Belajar Dan Pembelajaran Serta Faktor-Faktor Yang Mempengaruhinya

Rasel Tas’adi

Abstract


Psikologi pendidikan merupakan bagian dari psikologi khusus yang membahas   penerapan prinsip dan metode psikologi untuk mengkaji perkembangan, belajar, motivasi, pembelajaran, penilaian, dan isu-isu terkait lainnya yang mempengaruhi interaksi belajar mengajar. Maka dari itu psikologi psikologi pendidikan sangat penting dalam menunjang proses belajar dan pembelajaran. Dengan memahami psikologi pendidikan, seorang guru melalui pendekatan-pendekatan psikologisnya dapat melaksanakan pembelajaran dengan baik. Psikologi pendidikan berguna untuk membantu peserta didik untuk mencapai tujuan pembelajaran, membantu pendidik dalam memahami karakteristik peserta didik, memahami proses belajar peserta didik, Memilih dan menggunakan berbagai strategi dalam pembelajaran dan membantu pendidik untuk melakukan penilaian terhadap kegiatan belajar atau perolehan hasil belajar yang telah dicapai peserta didik. Psikologi pendidikan memberikan acuan dalam upaya perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran yang didasarkan pada potensi, tahap perkembangan, kebutuhan, latar belakang, kemampuan dan kecepatan belajar peserta didik sesuai dengan jenis, tingkatan, standar, dan tujuan pendidikan.

References


Dimyati.2005.Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Depdikbud.

Djamarah,Syaiful Bahri.2002.Strategi Belajar Mengajar.Jakarta:Rineka Cipta.

Irwanto. (1997). Psikologi Umum. Jakarta : PT. Gramedia Pustaka Utama.

Khodijah, Nyayu, 2014, Psikologi pen-didikan, Jakarta ; PT Raja Grafindo Persada

Prayitno, 2008, Dasar Teori dan Praksis Pendidikan, UNP

Santrock, John W, 2007, Psikologi Pen-didikan, Jakarta : Kencana Prenada Group

Suarna, I Nyoman, dkk, 2014, Psikologi Pendidikan I, Jakarta : Erlangga.

Sudjana, Nana. 1989. Cara Belajar Siswa Aktif-Dalam Proses Belajar Mengajar. Bandung:Sinar Baru.

Suryabrata, Sumadi, (1998). Psikologi Pendidikan. Jakarta : PT. Raja Grafindo Persada.

Syah, Muhibbin, (1999). Psikologi Pendidikan dengan Suatu Pendekatan baru. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya

Thalib, Syamsul Bachri, 2010, Psikologi Pendidikan berbasis Analisis Empiris Aplikatif, Jakarta : Kencana Prenada Group

Winkel, W. S. 1983, Bimbingan dan Konseling di Sekolah Menengah, Jakarta :PT. Gramedia.

Winkel, WS, 1997, Psikologi Pendidikan dan Evaluasi Belajar. Jakarta : Gramedia.


Full Text: PDF

DOI: 10.15548/atj.v5i1.759

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Al-Taujih : Bingkai Bimbingan dan Konseling Islami

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.